Kaskus Regional Bekasi


Siapa si yang kenal dengan media yang bernama KasKus? Kaskus merupakan forum terbesar di Indonesia. Banyak hal yang dapat di sharing disini, mulai dari ilmu pengetahuan, politik, teknologi dll. Di forum ini juga dibuat room-room yang terbagi menjadi beberapa regional, kita ambil satu contoh aja Kaskus Regional Bekasi. Regional yang terbentuk sebagai wadah sharing untuk daerah Bekasi dan sekitarnya. Bukan hanya itu saja, di Regional ini pun sering para anggotanya sering mengadakan acara-acara yang berguna, seperti baksos, donor darah, dll.


 





Seru kan kegiatan-kegiatan yang di adakan oleh regional ini? Semenjak gw bergabung dengan regional ini, banyak suka duka yang gw dapet. Dari mereka gw lebih mengenal arti dari kehidupan, mulai dari rasa senang dan rasa sedih. Gw coba share kali ya pelajaran yang bisa gw ambil dari Regional ini.

1. Arti Kekompakan
    Gw belajar ini ketika pada saat itu mereka mengadakan acara jalan2 ke puncak dan posisi gw lagi di Bandung. Tapi mereka tetap memaksa gw untuk ikut dan mau menjemput serta menunggu berjam-jam di Gadog. Itu semua karena mereka menganggap bahwa "Ga ada lo, ga rame".

2. Arti Kepedulian
    Regional ini sering sekali mengadakan kegiatas sosial, seperti donor darah, kunjungan ke panti asuhan, dll. Mereka sibuk mempersiapkan semuanya tanpa imbalan. Semua mereka kerjakan dengan rasa ikhlas untuk berbagi. Wow..

3. Arti Persaingan
    Mungkin ini tempat yang cocok buat anda yang ingin melatih jiwa berpolitik. Mereka berlomba2 untuk menjadi Leader karena untuk membuat regional ini maju, walau tanpa di gaji. Persaingan untuk bangku RL ini pun sangat terasa, namun diluar semua itu mereka tetap selalu menjaga kekompakkan yang terbentuk semenjak dari Regional ini didirikan.

4. Arti Cinta
    Ya, ga munafik ya kadang kedekatan sering terjadi jika saling bertemu. Hal ini pun gw liat di Regional ini, dari suka lari ke cinta dan akhirnya menikah. Pasangan yang sampe detik ini masih harmonis dan sedang menunggu kelahiran anak mereka. Dan akhirnya gw merasakan apa yang mereka rasakan, ya cinlok. Hahaha..


I am very happy, because i can be a part of this community.

Keep Brotherhood

0 komentar To "Kaskus Regional Bekasi"

Post a Comment